Skincare Simple Untuk Cowok

Skincare Simple Untuk Cowok
Seperti yang kita tahu, first impression di zaman sekarang sudah menjadi hal penting saat kita bertemu dengan orang baru, baik cewek maupun cowok. Nah, MinDex mau ngumpulin nih cowok-cowok dari DexPeople yang ngga ragu buat treatment, tapi masih malas pakai skincare

“Sebenernya penting ga sih skincare MinDex?”, “kenapa harus pake skincare?”  atau “skincare apa yang bisa jadi jalan ninja untuk tampil kece tiap hari?”

Haduduu.. MinDex sampe hafal nih sama pertanyaannya. Sini-sini kita selesaikan satu-satu yuk..

“Sebenernya penting ga sih skincare MinDex?”

Penting. In general, muka cowok juga butuh dirawat. Selain karena first impression yang selalu menjadi nilai plus untuk diri kita, tentunya kulit jika tidak dirawat akan kotor, kusam, atau bahkan berjerawat, bisa-bisa males liat muka sendiri, gimana orang lain ya kan~

“Skincare yang bisa jadi jalan ninja untuk tampil kece tiap hari?”

Untuk DexPeople yang gamau ribet, bisa pakai Double Cleansing, rangkaian skincare rutin untuk membersihkan muka. Double Cleansing terdiri dari Milky Way Soothing Cleanser atau susu pembersih wajah yang mampu melawan bakteri penyebab jerawat, meredakan peradangan, menjaga kelembaban kulit, serta memperkuat skin barrier. Kemudian ada SkinRefine Cleanser, facial wash tidak mengandung SLS yang membersihkan wajah dari kotoran, debu, polusi, minyak berlebih pada wajah dengan tekstur yang berupa gel mengurangi gesekan penyebab iritasi, membuat wajah terasa bersih, lembut dan nyaman.

Next, ada Sunflower Emulsion Cream sebagai moisturizer (pelembab) yang sangat ringan dan mudah meresap dikulit berfungsi melembabkan, menutrisi, dan meredakan iritasi karena diperkaya dengan Sunflower Seed Oil dan Ceramide yang mampu melembabkan tanpa menyumbat pori (non-comedogenic) serta ramah bagi kulit sensitif.

Cukup dua itu aja setiap hari udah bisa membantu menjaga kulit kalian kok, gampang kan?~

“Kenapa harus pakai skincare?”

Tentu dengan tujuan memperlambat penuaan dini dong. Karena semakin bertambahnya usia seseorang, semakin berkurangnya produksi kolagen yang berperan untuk mempertahankan kekenyalan kulit, oleh karena itu dengan pemakaian skincare maka dapat memperlambat penuaan dini.

Terjawab sudah yaa pertanyaan-pertanyaan yang selalu menghantui DexPeople! Yuk bisa yuk karena #SkincareForEveryone😊

 

Love,
MinDex