4 Tips Kulit Mulus Bebas Luka

4 Tips Kulit Mulus Bebas Luka

Hampir setiap DexPeople memiliki luka yang diakibatkan karena gigitan nyamuk, tergores, kecelakaan atau cedera. Luka tentunya akan menyebabkan kerusakaan pada lapisan kulit.

Saat lapisan kulit DexPeople rusak, tubuh akan memproduksi lebih banyak kolagen di area kulit yang rusak untuk memperbaikinya dengan cara membentuk jaringan baru pada kulit yang akan menjadi bekas luka. Bekas luka pada kulit merupakan proses penyembukan alami oleh tubuh.

Bekas luka di beberapa bagian tubuh ini tentunya akan membuat kita merasa tidak nyaman karena mengganggu penampilan. Jangan dibiarkan lama-lama ya DexPeople karena jika dibiarkan saja, bekas luka ini akan berubah warna menjadi kehitaman dan akan sulit untuk dihilangkan.

Yuk ikutin 4 tips ini agar kulit kembali mulus bebas luka : 

1. Jaga kebersihan luka

DexPeople wajib menjaga agar luka tetap bersih dengan cara membersihkannya dengan sabun antiseptik dan air agar membunuh bakteri yang menempel pada luka. Selain itu, tutupi luka dengan kain kasa. Rutin mengganti perban juga membantu menjaga higienitas dan mempercepat pemulihan bekas luka.

2. Konsumsi makanan sehat

Konsumsi makanan yang mengandung protein, vitamin C, dan zinc akan membentu memperbaiki kulit DexPeople yang rusak. Jadi, jangan lupa untuk perhatikan asupan nutrisi, karena dapat mempengaruhi proses penyembukan luka.

3. Lakukan eksfoliasi kulit

Jika luka sudah membaik, biasanya akan menghitam. Jangan menunggu terlalu lama, segera lakukan eskfoliasi pada bekas luka dengan menggunakan body scrub. Gosok secara perlahan pada bekas luka untuk menghilangkan sel-sel kulit mati sehingga bekas luka yang menghitam akan cepat memudar.

4. Lakukan perawatan khusus

Lakukan perawatan dengan konsultasi terlebih dahulu oleh dokter profesional. DexPeople bisa melakukan perawatan Spot Free Treatment di Derma Express untuk menghilangkan bekas luka dan juga mencerahkan area gelap pada bekas luka. 

Setiap orang memiliki kulit yang berbeda-beda, begitu juga dengan waktu penyembuhannya. Proses penyembuhan bekas luka juga dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti genetik atau lingkungan. Tapi, tidak ada salahnya kalau kita tetap merawat bekas luka kita dengan baik agar kulit kita kembali mulus bebas luka. Tetap semangat ya DexPeople!

Love,

MinDex