Cara Ampuh Merawat Keti Agar Glowing

Cara Ampuh Merawat Keti Agar Glowing

Warna ketiak yang hitam cenderung menurunkan rasa percaya diri terutama saat memakai pakaian terbuka. Nah, banyak orang yang mengira bahwa penyebab ketiak hitam disebabkan oleh kebiasaan sering mencukur bulu ketiak. Pada kenyatannya, penyebabnya berbagai hal lho, DexPeople.

Yuk kenali penyebab yang bisa buat keti kamu menghitam~

-    Obesitas
Obesitas dapat membuat kondisi kulit ketiak kehitaman. Namun masih bisa di cegah, DexPeople bisa lakukan dengan olahraga rutin untuk mengontrol dan juga menurunkan berat badan.

-    Merokok
Siapa sangka merokok ternyata salah satu penyebab warna kulit ketiak hitam. Hal ini disebabkan karena merokok dapat meningkatkan resiko hiperpigmentasi pada kulit.

-    Penumpukan sel kulit mati
Penumpukan sel kulit mati tidak hanya menjadikan ketiak hitam hitam loh.. Tetapi juga membuat aroma keti kamu tidak sedap, DexPeople.

-    Iritasi kulit
Iritasi kulit pada ketiak adalah penyebab paling umum. Biasanya pada saat mencukur bulu ketiak atau mencabut bulu. Hal ini dapat memicu pigmen warna alami kulit (melanin) secara berlebihan.

Jangan khawatir DexPeople. Ketiak hitam dapat kita cegah dengan beberapa hal. Yuk, simak tips agar keti cerah dan glowing~

1. Eksfoliasi kulit ketiak
DexPeople dapat melakukan eksfoliasi kulit ketiak dengan bahan-bahan natural atau alami seperti mentimun, lemon, kunyit, dan kulit jeruk. Pada saat eksfoliasi, jangan lupa untuk lakukan dengan pijatan perlahan ya.

2. Gunakan pakaian yang menyerap keringat
Pakailah pakaian yang nyaman dan juga menyerap keringat. Karena keringat berlebihan dapat menyebabkan kulit ketiak rentan mengalami iritasi. Oh iya, jangan lupa untuk mandi setiap kalian berkeringat atau kotor ya agar terhindari dari aroma tidak sedap.

3. Melakukan perawatan
Ketiak juga bisa di rawat di klinik kecantikan lho DexProple. Kalian bisa datang saja ke @derma_express untuk melakukan treatment Under Arm Glow. Treatment ini bermanfaat untuk mencerahkan area ketiak agar tampak lebih cerah dan mengurangi tekstur kulit secara permanen.

Love,
MinDex